ISTILAH-ISTILAH DALAM TENIS MEJA
Para penggemar tenis meja pasti sering mendengar beberapa kata-kata
yang tidak terlalu sering didengar dalam kehidupan sehari-hari tapi
sering didengar dalam dunia olahraga. Tapi tentu saja kali ini kita akan
membahas tentang istilah-istilah yang sering dipakai khususnya dicabang
olahraga tenis meja.
Beberapa dari kita pasti pernah mendengar beberapa kata seperti
footwork, topspin, service,dll. Disini kita akan membahas tentang
ungkapan-ungkapan tersebut. Dan penulis tidak hanya mentranslatekan arti
dari kata-kata tersebut tetapi juga akan menjelaskan maksud kata-kata
tersebut semampu penulis.
Berikut ini istilah-istilah beserta penjelasannya:
Footwork
Footwork merupakan salah satu teknik mendasar dalam bermain tenis meja.
Footwork secara harfiah berarti kerja kaki atau kaki kita bekerja. Yang
dimaksud dengan kaki kita bekerja adalah terknik ini merupakan teknik
yang berfokus pada latihan kaki sehingga kaki kita menjadi terbiasa
dalam kondisi apapun. Latihan ini tidak boleh diremehkan karena
benar-benar berpengaruh pada pukulan kita saat bermain.
Footwork biasanya dilakukan dengan beberapa latihan bayangan, jogging atau berlari, dan latihan kaki bervariasi menggunakan cone dan beberapa alat bantu lainnya yang dapat menunjang latihan tersebut. Latihan ini bertujuan untuk membuat kaki kita lebih kuat, fleksibel, dan dapat terasa ringan karena telah terbiasa sehingga refleks menggerakan kaki.
Footwork merupakan teknik yang melatih kesempurnaan kaki kita dalam mengambil posisi dan melangkah. Footwork dikatakan berfungsi membuat pukulan kita menjadi lebih baik karena jika kita memiliki footwork yang baik maka walaupun bola mengarah kemana-mana kita dapat dengan mudah mengejar dan mendapatkan posisi yang sangat nyaman untuk memukul. Maka dari itu footwork dikatakan sangat berfungsi dalam membuat pukulan menjadi lebih baik.
Topspin
Topspin merupakan salah satu teknik dalam tenik meja yang sering digunakan oleh pemain tenis meja. Topspin secara harfiah berarti top artinya atas sedangkan spin artinya berputar yang jika digabungkan akan menjadi berputar ke atas. Maksudnya adalah teknik ini mengharuskan kita menggesek bola ke arah atas.Teknik topspin ini
bertujuan agar bola yang kita gesekan ke atas berputar kencang sehingga
menghasilakan bola yang sulit diterima oleh lawan kita.
Teknik ini dilakukan dengan cara menggesekan bagian belakang bola dan didiarahkan sesuai situasi. Maksudnya adalah jika kita menerima bola biasa atau hanya dipukul kedepan maka arahnya tentu saja kedepan. Sedangkan jika bola yang kita terima sangat berat atau telah dichop maka kita harus lebih mengarah
-kan bola ke atas. Tentu saja kita dapat menyesuaikan dengan keadaan saat kita akan melakukan topspin.
Latihan topspin yang umum dilakukan yaitu dengan cara berlatih bersama patner. Maksudnya adalah salah satu dari 2 orang memiliki tugas melakukan topspin sedangkan salah satunya lagi memblock bola dan mengarahkannya senyaman mungkin agar yang akan melakukan topspin akan lebih gampang dilakukan. Latihan bola banyak, latihan ini merupakan latihan dimana salah satu dari orang akan memberikan bola secara beruntun dan dengan jumlah yang banyak kepada yang akan melakukan topspin.
Latihan topspin spin yang tidak terlalu sering dilakukan yaitu dengan cara menggunakan :
Retun Board
Return Board ini merupakan papan pengembali yang dimaksud yaitu alat ini berfungsi mengembalikan bola yang telah kita pukul. Setiap bola yang kita pukul maka akan kembali lagi kemeja kita. Latihan menggunakan return board ini jarang digunakan karena memerlukan tidaklah murah maka dari itu jarang kita melihat pemain tenis meja menggunakan return board.
Latihan menggunakan return board ini cukup efektif karena tidak seperti berlatih bersama partner yang belum tentu arah bola yang kembali setelah ditopspin ke arah yang kita inginkan. Arah yang dikembalikan return board ini tentu saja sesuai dengan arah pukulan kita maka latihan menggunakan return board akan sangat bermanfaaat.
Robot
Latihan menggunakan robot, latihan ini sangatlah bagus karena kita dapat mengatur kecepatan bola datang ke arah kita, kualitas bola yang ditembakan, dan arah bola yang ditembakan. Kita dapat mengatur sesuai keinginan kita sehingga kita dapat leluasa melatih kekurangan-kekurangan kita dengan robot ini. Robot ini dapat menembakan bola tanpa henti karena setelah kita menembakan bola ke meja maka akan memantul kejaring dan bola akan ditembakan kembali.
Bola hanya akan berhenti ditembakan jika kita memukul bola keluar dari jangkauan jaring dan jika robot tersebut tidak mendapatkan aliran listrik. Penggunaan robot ini juga sangat jarang dilihat karena biaya yang dikeluarkan juga sangat banyak. Maka dari itu jika para penggemar tenis meja tidak memiliki budget yang banyak, cukup berlatiha bersama partner atau menggunakan bola banyak bersama teman.
Chop
Chop ini merupakan salah satu tenik mendasar dalam permainan tenis meja. Chop secara harfiah berarti memotong yang dimaksudkan memotong disini adalah keadaan dimana kita harus memotong atau menggesek bawah bola ke arah depan sehingga menghasilkan perputaran bola ke arah belakang. Teknik ini bertujuan agar bola menjadi lebih sulit diterima oleh lawan karena bola akan terasa lebih menyusahkan jika ingin diserang. Karena biasa bola yang kembali pendek atau di depan meja sangat dekat atau memantul 2 kali di meja.
Chop ini biasa digunakan saat mengambil service karena pada umumnya saat lawan kita melakukan service terutama kita belum pernah melihat service lawan maka beberapa dari kita akan mencobanya dengan mengechop bola tersebut karena kita tidak ingin gegabah dan ingin mengetahui bola bagaimana service lawan tersebut. Dan biasanya teknik ini digunakan agar lawan mengembalikan bola ke kita sehingga kita yang mengechop mendapatkan bola kembali sesusai keinginannya.
Flick
Flick merupakan salah satu teknik tenis meja yang cukup sering digunakan dan merupakan salah satu teknik yang bisa dibilang licik. Flick secara harfiah berarti menjentikkan yang dimaksud disini adalah teknik ini mengharuskan kita menyentuh bola sebentar saja atau sekejap dan bisa dikatakan juga hanya sekali sentuh tapi dengan cepat atau tiba-tiba.
Flick merupakan teknik yang dilakukan dengan cara kita meletetakkan tangan di atas meja menunggu bola yang akan memantul dan seketika setelah bola memantul kita langsung menyambar bola lalu memukul bola kedepan dengan menambahkan sedikit gesekan pada bola. Teknik ini merupakan teknik yang menggunakan sedikit kekuatan pergelangan tangan serta lengan kita.
Teknik ini biasa tidak terlalu sering digunakan oleh pemula karena teknik ini memerlukan latihan yang cukup lama agar orang yang ingin melakukan flick benar-benar bisa memasukkan bola sesuai dengan kencang dan akurat. Alasan pemula jarang menggunakan teknik ini yaitu kemungkinan masuknya bola sangat kecil karena jika pemula menggunakan ini dan belum terbiasa apa lagi bola tersebut bisa dikatergorikan kedalam bola yang sudah matang atau berkualitas maka bola akan tersangkut pada meja atau terpental jauh keluar meja.
Block
Block merupakan salah satu teknik yang mendasar dalam permainan tenis meja.
Block yang secara harfiah berarti menghalang atau memblokir maksudnya adalah kita menghalau atau menghadang agar bola tidak melewati kita dan kita mengembalikkan hanya dengan menahan atau mendorong sedikit saja. Tenik ini merupakan teknik yang sangat mendasar karena kita hanya perlu memposisikan tangan di atas meja dan tinggal memposisikan sesuai arah bola yang akan datang dan mengembalikannya.
Block ini merupakan teknik yang biasa diajarkan dan diterapkan bagi para pemula serta sangat sering digunakan saat berlatih bersama partner kita dalam berlatih. Pada umumnya teknik ini digunakan untuk mengembalikkan bola secara aman. Maksudnya adalah orang yang melakukan block tidak ingin mengambil resiko untuk memukul bola dan memilih bermain aman untuk mengembalikan bola atau memang karena bola lawan yang terlalu kencang sehingga tidak sempat lagi menyerang dan terpaksa bertahan.
Stroke
Stroke merupakan salah satu teknik mendasar dalam permainan tenis meja.
Secara harfiah stroke berarti pukulan atau permulaan maksudnya adalah stroke ini merupakan pukulan awal. Jadi stroke bisa juga disebut dengan pukulan pemanasan yang bertujuan agar sebelum bertanding tangan kita lebih leluasa dan tidak kaku lagi atau lebih fleksibel.
Stroke biasa dilakukan setiap kali pada awal permainan atau sebelum memulai pertandingan. Stroke juga sangat penting bagi pemula karena stroke merupakan pukulan dasar sebelum belajar smash, topspin, dan lain-lain. Jadi jika bisa menguasai stroke maka akan lebih mudah bagi kita untuk memukul bola yang lebih sulit lagi.
Smash
Smash merupakan salah satu teknik dalam permainan tenis meja yang sering digunakan. Smash yang secara harfiah berarti menabrak yang dimaksud menabrak adalah situasi ketika pemukul bola akan menabrakan bat atau memukul bola sekeras-kerasnya ke arah lawan. Ketika kita mendapatkan kesempatan smash maka itulah saat-saat kita harus memukul sekeras-kerasnya karena kita tahu itu merupakan kesempatan yang sangat baik untuk mendapatkan poin.
Tentu saja kata smash ini sudah tidak asing lagi terdengar oleh kita. Smash dilakukan dengan cara memukul bagian belakang bola jika bola tidak terlalu tinggi dan diarahkan ke depan ke arah yang kita inginkan dan memukul bagian atas bola jika bola tersebut tinggi. Tentu saja ketika kita akan melakukan smash kita harus memposisikan tangan kita ke arah bola akan datang lalu menghantam bola sekeras-kerasnya sehingga lawan tidak bisa mengembalikannya lagi.
Service
Service merupakan salah satu teknik mendasar dalam permainan tenis meja.
Service secara harfiah berarti melayani tetapi maksud sebenarnya adalah service merupakan bola pertama yang diberikan atau bola pembuka untuk mengawali permainan atau pertandingan tenis meja. Tentu saja para penggemar tenis meja sudah sering mendenga dan pasti telah mengerti apa yang dimaksud service.
Service dikatakan teknik mendasar dalam permainan tenis meja dikarenakan sebelum mulainya pertandingan kita pasti harus melakukan service terlebih dahulu, maka service sangat penting untuk kita pelajari. service juga merupakan kunci poin bagi kita kenapa dikatakan kunci poin? karena service yang biasa digunakan oleh orang yang akan melakukan service pastilah merupakan service andalan dan dia pasti memahami dan sudah terbiasa dengan bola apa saja yang akan dikembalikan lagi oleh lawannya.
Service juga sangat menarik jika kita amati karena hampir setiap pemain memiliki servicenya masing-masing atau service unik versi mereka sendiri. Maka dari itu service itu beragam dan unik. Kadang-kadang kita pasti akan terkejut jika melihat service yang aneh atau unik yang belum pernah kita lihat sebelumnya bukan? maka dari itu kita perlu sering-sering melawan orang lain yang belum pernah kita lawan sehingga kita memahami beberapa service mereka.
Mohon maaf jika ada kata-kata yang salah atau tidak sesuai pendapat pembaca dan semoga artikel ini berguna.
Pendapat kita semua benar, hanya saja ada yang kurang tepat.
Terima kasih...
Terima kasih bag manfaat wkwk
ReplyDeletebaru tahu saya istilah2 tenis meja
ReplyDeletewah untung saya baca blog ini jadi lebih tahu pas nanti main tenis meja
ReplyDeleteHahah saya juga merupakan pemain tenis meja , namun jujur belom tau nama tehniknya . Terimakasih gan
ReplyDeletekalo saya takut kena bola gan , sakit
ReplyDelete